Teknisi kami yang berpengalaman serta ahli di bidangnya. Bekerja dengan profesional menjadikan kami sebagai tukang service piano dan stem piano yang terpercaya. SPJ menerima jasa layanan panggilan service maupun stem piano dengan harga terjangkau.
Hasil kerja yang berkualitas dapat membuat para pelanggan kami merasa puas dan nyaman. Menerima berbagai macam jenis piano dan beragam merek dagang piano apa pun. Memiliki dan menguasai tentang mesin ada di dalam piano membuat kami mampu memperbaiki piano jenis apa pun.
Sebuah piano akan mengalami perubahan suara jika sering digunakan, terlebih jika piano tersebut jarang digunakan ataupun sudah lama tidak digunakan. Tuning diagnoses berpotensial mengalami masalah suara.
Namun berbeda jika piano tersebut dirawat dengan baik dan benar, maka hal tersebut tidak akan terjadi. Untuk dapat merawat piano agar selalu dalam kondisi baik, akan lebih baik jika piano tersebut diperhatikan perawatannya.
Sebuah piano dibuat untuk dapat bertahan lama, kemungkinan digunakan untuk kurang lebih 40 tahun-an, akan tetapi hal tersebut tergantung pada cara perawatannya. Jika Anda ingin memiliki piano akustik atau sudah memiliki piano, Anda pastikan terlebih dahulu kondisi ruang yang tepat dimana piano tersebut diletakkan.
Ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan sendiri untuk dapat memaksimalkan kondisi piano agar selalu baik dan bagus tanpa memanggil service piano jakarta. Yang harus Anda lakukan adalah:
Bukalah tutup key board piano secara rutin, hal tersebut berguna untuk menjaga kebersihan key board, lakukan pembersihan terhadap tuts, sebab debu maupun partikel udara dapat terkumpul diantara tuts piano. Namun jika piano terlalu lama dalam kondisi tertutup juga dapat menyebabkan pertumbuhan jamur.
Akan lebih jika tidak meletakkan gelas atau botol yang berisi air minum di atas piano, sebab jika rembesan cairan antar tuts piano kemudian mencapai interiornya, dapat menyebabkan kerusakan yang cukup berat dan bahkan mungkin sampai pada kondisi piano tersebut tidak dapat lagi diperbaiki.
Sebuah piano akan sangat sensitif terhadap fluktuasi kelembapan, jika tingkat kelembapan cukup tersebut tinggi dengan cepat akan menyebabkan kayu memuai. Hal ini sering terjadi pada piano yang terdapat di tempat-tempat seperti lobby hotel dan lain sebagainya.
Akan berbeda hal nya dengan piano yang diletakkan pada ruang terbuka ataupun terletak di dekat pantai. Kayu piano dibuat melalui proses yang sangat rumit dan kualitas suara yang sangat tergantung pada proses tersebut. Perubahan yang terjadi pada kayu akibat kelembapan udara akan sangat mempengaruhi senar dan ketepatan nada yang di hasilkan oleh piano.
Dari perawatan seperti yang tersebut diatas, sebaiknya sebuah piano diletakkan dalam ruang tertutup dan akan lebih baik lagi jika di pantau tingkat kelembapan udara di ruangan tersebut. Dengan kelembapan udara di ruangan tersebut sekitar 40 persen, barulah disebut ideal.
Kemudian jauhkan piano dari ventilasi pemanas dan jendela, kemudian tutup selalu pintu ruangan yang terdapat piano tersebut jika ada berada di dekat dapur ataupun kamar mandi. Jangan pula membiarkan sinar matahari langsung mengenai piano tersebut.
Hal tersebut dapat merusak interior dan permukaan perubahan warna dan retak pada permukaan piano tersebut. Untuk itu, jika Anda membutuhkan jasa perawatan maupun jasa perbaikan untuk piano Anda, Maka segera hubungi kami tukang stem dan perbaikan piano yang terpercaya dan dapat diandalkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar